Cara Agar Artikel Cepat Terindex Google kurang dari 1 Detik
Kamis, 27 Juli 2017
6 Komentar
Cara Agar Artikel Cepat Terindex Google Dalam 1 Detik → Mungkin bagi blogger pemula untuk menampilkan artikel/Postingan di hasil pencarian google sangatlah susah, Perlu anda ketahui, sebenarnya cara agar artikel anda cepat di index google merupakan cara yang sangat mudah bahkan seorang pemula pun bisa melakukannya termasuk anda, Cuma anda tidak tahu bagaimana cara yang sebenarnya. Hal ini bukanlah salah satu teknik seo melainkan cara agar artikel yang telah anda buat masuk ke index google dalam waktu kurang dari 5 menit bahkan Artikel/Postingan anda akan Cepat Terindex Google dalam waktu kurang dari 2 (dua) detik apa bila anda memahami dan membaca informasi ini sampai selesai.
Banyak para Master blogger mengatakan, Untuk mempersepat index google anda harus melakuakan Optimasi Seo seperti Seo On page dan seo Of page, Memang benar, Tapi hal tersebut tidak masuk dalam category artikel cepat di index google melainkan aga artikel masuk halaman pertama Google, Lantas Untuk mempercepat Index Google bagaimana caranya Min? Sebentar dulu nanti akan admin Beritahukan cara agar artikel cepat diindex Google.
Sedikit uraian saja, Anda bersusah payah membuat artikel panjang demi mendapat-kan peringkat serta demi mengejar trafik yang tinggi agar memperoleh penghasilan dari hasil tulisan anda, Tapi apakah semua itu bisa terwujud sedangkan anda tidak mengetahui cara bagaimana artikel anda di index google dengan cepat, dan anda membutuhkan jumlah artikle yang banyak dalam waktu singkat agar penghasilan cepat terlihat, Tidak bisa di pungkiri admin sendiri juga demikian lalu anda terus membuat artikel hampir 3 - 4 artikel per hari dan umumnya Google akan meng crawl artikel anda selama 3 - 5 hari bila blog anda masih baru kemudian di index,,, tentu hal tersebut membuat anda risau bukan, bagaimana tidak ingin dapat trafik kok artikel kagak ke index,, Numpuk deh tu artikel.
Kali ini admin akan buka tips nya dan membagikan untuk anda yang membutuhkan dan mudah mudahan mampu menambah semangat aktifitas bloging anda
Cara Agar Artikel/Postingan Cepat Terindex Google
1. Pertama, Pastikan anda telah menulis artikel dan mempublikasikannya, Panjang jumlah kata dalam artikel terserah anda tapi untuk memenuhi kriteria Seo anda di wajibkan membuat artikel Minimal 500 kata dan jika ingin mendapatkan hasil pencarian terbaik yaitu setidaknya 10 besar urutan google maka, Buatlah artikel panjang minimal 1000 kata
2. Langkah selanjutnya yaitu meng-submint artikel anda ke Google webmaster dengan Url https://www.google.com/webmasters/tools/submit-url, Ingat sebelum anda mengsubmin artikel, Hendaknya anda Ferifikasi blog/website terlebih dahulu ke google baru kemudian mengsubmint-nya
3. Silahkan anda masukkan Url artikel anda (Alamat postingan anda ) Pada form yang di berikan Lanjutkan Centang Rechapta dan Submint Artikel
4. Sebenarnya sampai di sini artikel anda sudah di index "Oops" Itu kalo templat yang anda pakai benar-benar seo Fredly ( Seo On Page ), jadi untuk menyempurnakannya Anda harus me render artikel anda, Silahkan lanjutkan ke tahap selanjutnya.
5. Buka Google Webmaster search Console di Url https://www.google.com/webmasters/
6. Silahkan masuk ke webmaster bagian dasbord
7. Pilih situs yang akan anda kirim artikel nya ( Jika anda telah meng-ferifikasi lebih dari 1 blog dalam 1 email ) dan klik lihat detail/View
8. Maka Akan muncul banyak pilihan menu, Kemudian pilih perayapan/crawl dan setelah terbuka drobdown menu klik Ambil sebagai Google
9. kemudian Isi form kosong dengan url artikel yang baru anda publikasikan
Contoh : http://jual-es.blogspot.com/2017/07/produk-barang-yang-cepat-laku-dan-laris.html kemudian hilangkan url induk sehingga menjadi 2017/07/produk-barang-yang-cepat-laku-dan-laris.html
#NB Url yang berwarna hijau yang di masukkan ke from url
10. Ubah Mode menjadi Destop kemudian Klik Ambil dan render, Silahkan tunggu google memproses url artikel anda sejenak
11. Setelah berhasil dan muncul tulisan Minta pengindekan Maka langkah selanjutnya adalah klik tombol button tersebut
12. Setelah itu Klik Recaptha agar google tahu bahwa anda benar benar manusia bukan robot
13. Klik Kirim, Untuk mengirim artikel anda ke Google
14. Coba cek artikel anda di Google dengan cara site:http:namabloganda.com atau juga bisa dengan cara Menulis judul artikel yang baru anda publikasikan disertai tanda petik, Contoh "Cara Agar postingan cepat diindex google" jika sudah artikel anda terlihat maka anda telah berhasil mempraktekkan artikel cara postingan cepat terindex google ini, Setelah itu anda boleh mengucapkan Terimakasih di Komentar ini karena anda sudah terbantu dengan Tips yang admin bagikan
Sebenarnya Cara Agar Artikel Cepat Terindex Google di atas adalah cara manual dimana anda akan sering merender url artikel satu persatu, Untuk cara lain Agar Artikel/Postingan Cepat Terindex Google secara otomatis Anda harus melakukan Optimasi blog anda seperti:
1. Mengatur tag heading h1 - h6 yang benar
2. Optimasi Title yang baik, Title blog yang baik adalah Judul blog yang unik dan tidak duplikat dengan blog lain serta belum tersedia kosa kata di pencarian Google.
3. Panjang postingan minimal 1000 kata
4. Optimasi alt dan title pada gambar
5. Optimasi title link
6. Strukture data templat yang benar
7. Templat fast loading
8. Share di Google plus
9. Update ping secara berkala menggunakan satu tool yang menurut anda bisa membantu
10. Mendaftarkan blog ke webmaster Google, Bing & Yahoo.
11. Kirim sitemap ke semua webmaster
Jika pengoptimalan di atas telah anda penuhi, Maka artikel yang baru anda publikasikan secara otomatis akan langsung di Index Google dengan cepat dan anda tidak perlu lagi merender artikel secara manual di Google webmaster
Mohon ma'af pembaca, tips yang Admin bagikan kurang lengkap karena tidak adanya gambar, tapi mudah-mudahan setelah anda membaca dan berhasil anda tidak berat untuk menempelkan jari anda ke tombol share agar teman teman bloging sekalian mengetahui tips tips agar blog dan artikel cepat terindex google terbaru ini.
Sedikit Tambahan
Tips Cara Agar Artikel Blog Cepat Terindex Google ini berlaku juga untuk:
1. Semua jenis platform bloging baik self hosting atau blog membersib
2. Tips ini juga bisa di gunakan agar halaman anda di index google dengan cepat
3. Tips ini juga berlaku agar blog baru cepat di index google
4. Tips ini akan bekerja jika blog telah anda verifikasi ke google.
Terimakasih telah membaca informasi bagaimana cara agar artikel terindex google dalam waktu kurang dari 1 detik, silahkan berkomentar yang relavan jangan sekali kali tinggalkan spam.
Info sangat bagus bagi pemula kayak saya gan.
BalasHapusTerimakasih sudah berkunjung, Silahkan di Coba barang kali membutuhkan agar artikel anda diindex google
HapusTips bagus nih gan, gue biasa cuma mensubmit linknya aja, ga sedetail ini
BalasHapusTerimakasih gan. Minat untuk mencobanya, Silahkan
BalasHapusSya bookmark dl gan biar bs dipelajari pelan2. Thanks...
BalasHapusSilahkan gan jika memang artikel nya bermanfaat, dan jangan lupa share juga ya. Makasih atas kunjungannya
Hapus